Antusias Vaksinasi, Masyarakat, Pelajar dan Lansia Datangi Polres Tanbu

Antusias Vaksinasi, Masyarakat, Pelajar dan Lansia Datangi Polres Tanbu

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Cegah penyebaran Covid-19 di Bumi Bersujud, Polres Tanah Bumbu terus menggencarkan kegiatan vaksinasi Covid-19 guna menciptakan herd immunity (kekebalan kelompok) bagi masyarakat.

Terlihat pada Senin (21/2/2022), ratusan masyarakat dari berbagai kalangan seperti umum, anak-anak usia sekolah, hingga lansia memadati pendopo Polres Tanah Bumbu untuk mengikuti kegiatan vaksinasi ini.

Kapolres Tanbu AKBP Tri Hambodo melalui Kabag Ops Polres Tanbu Kompol Andri Hutagalung menyampaikan bahwa melalui kegiatan vaksinasi ini Polres Tanah Bumbu menyediakan sebanyak 500 dosis vaksin dengan jenis Sinovac, Astra Zeneca, dan Pfizer.

“Semua kegiatan vaksinasi kami adakan hari ini baik vaksinasi untuk umum, vaksinasi untuk anak-anak, juga vaksinasi lansia baik itu dosis pertama, kedua ataupun booster,” terangnya.

Terlebih kegiatan Polres Tanah Bumbu ini juga dalam rangka mendukung percepatan, penanganan serta pengendalian Covid-19 yang terus dilakukan Pemerintah.

Oleh karena ia menyebutkan kegiatan vaksinasi akan terus dilakukan hingga situasi perkembangan Covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu dapat ditekan dan dikendalikan.

“Mengingat pandemi Covid-19 yang masih melanda, kami juga menghimbau masyarakat juga mengikuti vaksinasi booster agar meningkatkan pencegahan Covid-19 dan membentuk herd immunity yang lebih baik,” himbaunya. (Fer/red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *