Peringatan Maulid Nabi di Simpang Empat, Camat Ajak Teladani Akhlak Rasulullah

Peringatan Maulid Nabi di Simpang Empat, Camat Ajak Teladani Akhlak Rasulullah

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – – Pemerintah Kecamatan Simpang Empat menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan tema “Meneladani Akhlak dan Meningkatkan Akhlak kepada Rasulullah SAW” pada Rabu (25/09/2024) pagi.

Acara yang berlangsung di aula Kecamatan Simpang Empat ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Camat Simpang Empat H. Abdul Muiz beserta jajaran, TP-PKK, Forkopimcam, para Kepala Desa dan Lurah, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Khairul Anam menyampaikan ceramah agama yang mengingatkan pentingnya meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.

Sementara itu Camat H. Abdul Muiz dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan peringatan ini.

Terutama kepada ibu-ibu TP-PKK Kecamatan Simpang Empat serta para Kasi Kasubbag yang telah menginisiasi kegiatan Maulid ini.

Camat Abdul Muiz juga menekankan bahwa peringatan Maulid Nabi merupakan wujud syukur kepada Allah SWT. Ia mengingatkan bahwa sebelum Rasulullah diutus, dunia berada dalam masa jahiliah.

Namun, dengan diangkatnya Nabi Muhammad SAW sebagai Rasul, akhlak dan tindakan masyarakat saat itu diperbaiki dan termasuk derajat perempuan juga turut diangkat.

“Oleh sebab itu sebagai laki-laki, kita harus mendukung dan meningkatkan derajat perempuan sebagaimana Rasulullah SAW yang merupakan teladan terbaik atau Uswatun Hasanah,” ucapnya.

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh khidmat, dengan harapan dapat meningkatkan kecintaan dan keteladanan terhadap akhlak Rasulullah SAW di kalangan masyarakat Kecamatan Simpang Empat. (Fer/red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top