Tanah bumbu- TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 101 yang Dilaksanakan Kodim 1022/Tanah Bumbu Sasaran Fisiknya Tidak Hanya Jalan Dan Bedah Rumah Namun Tidak Luput Mushola Jadi Sasaran Program Kerjanya.
Mushola yang sebelumnya terlihat usang kurang perawatan tidak luput dari lirikan anggota TNI khususnya Kodim 1022/Tnb yang tergabung dalam satgas TMMD 101 Kodim 1022/Tanah bumbu.
Dengan Diawali Apel pagi yang dipimpin Oleh Danramil 1022-01/ SPE Kapten Inf Suhermansyah kemudian membagi beberapa personil untuk membantu masyarakat melakukan beberapa pekerjaan yang telah menjadi target pekerjaan Fisik dalam TMMD tersebut.
Diantaranya Pembuatan Badan Jalan sepanjang 3000 meter, bedah 4 buah rumah serta rehab Mushola Raudatul Jannah yang Gang SMP 1 RT. 11 Jalan Kuranji Desa Barokah Kecamatan Simpang Empat Kab.Tanah Bumbu.
Ketika media singgah dilokasi kerja, Sabtu (07/4) pekerjaan sudah pada tahap pengecetan dinding perbaikan pintu – pintu mushola serta pebaikan dan pengecatan plafon tempat ibadah tersebut.
Pratu Fahri Salah seorang anggota satgas TMMD 101 ditengah tengah kegiatan bekerja disinggung bagaimana perasaannya harus bekerja keras memperbaiki mushola dikatakan,” dirinya sebagai prajurit TNI yang kebetulan tergabung sebagai Satgas TMMD Merasa Bangga bisa membantu masyarakat dan berbuat untuk Rakyat,” ungkapnya.
Dia merasa senang bisa bekerja bersama- sama masyarakat serta melakukan semua kegiatan dengan rasa Ikhlas,” pungkas Fahri. (Red)