Tanah bumbu– Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) melalui Dinas Sosial (Dinsos) bekerjasama dengan Panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Budi Satria Provinsi Kalimantan Selatan (Prov Kalsel) melaksanakan Seleksi pengiriman peserta PSBR Budi Satria.
“Saat ini, Dinsos Tanbu sedang melaksanakan seleksi calon siswa-siswi PSBR yang nantinya akan di ikutkan pendidikan dan pelatihan,” sebut Kepala Dinsos Tanbu Basuni melalui Kabid Rehabilitasi Sosial H Rahman, Rabu (25/4) di Gunung Tinggi, Batulicin.
Sebelum dilakukan seleksi, terlebih dahulu dilaksanakan Sosialisasi kepada para peserta yang prioritas anak fakir miskin dan kurang mampu serta anak rawan sosial.
Dikatakan H Rahman, untuk seleksi penerimaan siswa-siswi baru PSBR dari Kabupaten Tanah Bumbu dilaksanakan di Kantor Dinas Sosial Tanah Bumbu Rabu 25 April 2018 di ikuti peserta sebanyak 10 orang berasal dari Kecamatan Simpang Empat, Mentewe, Kusan Hulu, Sungai Loban, dan Kuranji.
“Proses seleksi ini dilaksanakan oleh Tim PSBR. Untuk selanjutnya seleksi akan dilaksanakan di Kecamatan Satui pada tanggal 26 April 2018 dengan jumlah peserta 26 orang calon siswa-siswi dari dua kecamatan yaitu Satui dan Angsana,” sebut H Rahman.
Mereka yang menjadi siswa-siswi PSBR akan dibekali Diklat sesuai keahlian seperti menjahit, otomotif, bengkel, dan elektronik. Kegiatan Diklat ini dilaksanakan dua kali setahun berdasarkan kuota yang ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.
Selesai mengikuti Diklat keterampilan, mereka akan dibekali bantuan stimulan. Misalnya tukang jahit diberi bantuan mesin jahit dan lainnya. (Rel/red)