Kebakaran Hanguskan Hutan Jati Di Nganjuk

Kebakaran Hanguskan Hutan Jati Di Nganjuk

Obsesirakyat.com, Nganjuk – Kebakaran lahan hutan kembali terjadi di wilayah kabupaten Nganjuk. Kali ini terjadi di area hutan jati Desa Tritik, Kecamatan Rejoso, Nganjuk.
Peristiwa yang menghanguskan lahan jati petak 104a pada Sabtu (4/8) tersebut bermula ketika mandor hutan Gaguk (37), asal Dusun Kedungbulu, Desa Ngadiboyo, Kecamatan Rejoso melihat kepulan asap dari dalam hutan. Saat itu Gaguk yang sedang piket patroli bersama Polhutmob segera melaporkan kejadian ke mantri BKPH Tamanan, Supriono (42), yang kemudian meneruskan laporan ke Polsek Rejoso dan Koramil.
Kemudian bersama-sama, para terlapor berupaya memadamkan kobaran api dengan APR (Alat Pemadam Ringan) dan beberapa cara tradisional. “Alhamulillah bisa dipadamkan dengan APR dari polsek dan gepyok (mematikan api dengan daun atau karung yang dibasahi) bersama anggota Koramil,” ujar Supriono didampingi Ka SPKT I Polres Nganjuk,Sabar,SH di TKP. Hingga saat ini pihak berwajib masih menyelidiki penyebab terbakarnya area hutan jati tersebut. (gung)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top