Bintek Kube Untuk Kesejahteraan Masyarakat Pesisir Satui

Bintek Kube Untuk Masyarakat Pesisir Satui

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat daerah pesisir Dinas Sosial Pemprov Kalimantan Selatan yang difasilitasi Dinas Sosial Pemkab Tanah Bumbu melaksanakan bimbingan teknis (Bintek) kepada masyarakat Kelompok Usaha Bersama (Kube) di Kecamatan Satui, Minggu (12/8).
Kegiatan dihadiri oleh Dinsos Provinsi Kalimantan Selatan, Dinsos Kabupaten Tanah Bumbu, BAPPEDA, Perkintan, Nakertran, Pertanian, Kecamatan dan Kube Satui. Ferdi Yospi selaku Camat Satui ketika dimintai keterangan mengatakan, “Pelaksanaan bintek yang diadakan oleh pihak Dinsos Provinsi dan Dinsos Kabupaten dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya daerah pasisir dalam Kelompok Usaha Bersama. Mereka dibekali ilmu cara cara berusaha yang sifatnya produktif untuk usahanya. Suatu saat ada program dari pemerintah berupa bantuan bantuan sudah siap untuk melaksanakan dengan baik dan sesuai dengan kondisi potensi dan situasi desanya. Mereka akan mendapat bantuan sifatnya berkelompok tidak tiap orang, menurut hasil bintek Kube akan mendapat bantuan dari program Dinsos Provinsi Kalsel. Untuk usaha ekonomi produktif, peternakan bebek, perikanan dan peternakan sapi. Selain itu juga terdapat bantuan pembagunan rumah layak huni di wilayah Desa Satui Timur, jumlah dan waktunya menunggu keputusan dari Dinsos Provinsi,” kata Fredi.
Endang Asyudi selaku Sekretaris Dinsos Kabupaten Tanah Bumbu, jga memberikan keterangannya mengenai hal di atas, “Memang benar kegiatan bintek Kube yang dilaksanakan di Kecamatan Satui oleh pihak Dinsos Provinsi yang difasilitasi Dinsos Kabupaten Tanah Bumbu. Hal diatas masih dalam proses usulan dan verifikasi Dinsos Provinsi. Segala keputusan hal di atas tinggal tunggu dari Pemprov. Apabila Dinsos Provinsi menyetujui akan dilaksanakan di 2018, semoga aja pihak Dinsos Provinsi setujui,” tandasnya. (ag/red)

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *