ASN Tanbu Mulai Beralih Kartu Debet Berlogo GPN

ASN Tanbu tukarkan kartu debit berlogo GPN

Tanah bumbu -Bank Indonesia (BI) Sudah Meluncurkan Kartu ATM atau Debit Berlogo Gerbang Pembayaran Nasional (GPN). Setelah Hadirnya Kartu itu, Masyarakat Dapat Melakukan Penukaran Kartu ATM Atau Debit di Bank terdekat.

Untuk memfasilitasi penukaran kartu berlogo GPN tersebut , Bank Kalsel cabang Batulicin  juga bekerja sama dengan Pemerintah Daerah  dengan mengajak para ASN agar beralih ke kartu yang baru itu. 


Kegiatan di hadiiri para pejabat dilngkup Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu. Bertempat dihalaman Masjid Nurrusalam, Jumat (31/08).


Kepala Cabang Bank Kalsel Batulicin M. Nafiah menjelaskan,” Kemudahan yang didapat saat menggunakan kartu itu diantaranya. Masyarakat dapat mengunakan kartu  berlogo GPN untuk melakukan transaksi di semua kanal pembayaran di seluruh Indonesia.


Kemudian masyarakat dapat bertransaksi dengan aman dan nyaman karena kartu ATM atau debit GPN telah dilengkapi dengan fitur keamanan yang terstandarisasi serta seluruh proses dilakukan di dalam negeri melalui jaringan domestik.


“Masyarakat tidak dikenakan biaya oleh merchant dikarenakan penetapan Merchant Discount Rate (MDR),”sebutnya


Kelebihan lain sambung dia,  masyarakat tidak perlu membawa uang tunai dalam jumlah besar karena seluruh kanal pembayaran sudah saling terkoneksi.


“Biaya administrasi yang lebih murah karena seluruh pemrosesan dilakukan di domestik sehingga lebih efisien. Itulah perbandingan skema harga sebelum dan sesudah implementasi GPN,”tandasnya. 


Dalam kesempatan itu, PLH. SekdaTanah Bumbu Drs. H. Mustaing turut mengapresiasi atas segala inovasi pelayanan yang sudah di berikan pihak Bank Kalsel cabang Tanah Bumbu.


“Inovasi itu diharapkan akan memudahkan masyarakat termasuk ASN di dalamnya.”ungkapnya. 


Menurutnya inovasi pelayanan tersebut tak lagi menunggu sehari atau dua hari namun namun sudah berada pada hitungan jam.


“Inilah inovasi yang harus kita suport sebab sekarang ini bagaimana inovasi itu mampu meningkatkan pelayanan melalui cara yang lebih simple seperti GPN ini kerrna dengan menggunakan kartu ini bisa berlaku dimana saja, “pungkasnya. (Rel/w/red)

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *