Bupati Nganjuk Lantik 165 Kades Hasil Pilkades Serentak 2019

Bupati Nganjuk Lantik 165 Kades Hasil Pilkades Serentak 2019

whatsapp-image-2019-02-19-at-7-27-39-pm

Obsesirakyat.com, Nganjuk – Sebanyak 165 orang Kepala Desa (Kades) terpilih hasil Pilkades serentak di Kabupaten Nganjuk dilantik dan disumpah oleh Bupati Nganjuk H. Novi Rahman Hidayat, Selasa (19/2).

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan beberapa pesan kepada semua Kades. Diantaranya untuk tidak melupakan kewajiban utama yakni memajukan dan bersama rakyat membangun desanya hingga tidak ada yang menderita kurang gizi atau stunting.

whatsapp-image-2019-02-19-at-7-27-38-pm

“Yang tak kalah pentingnya, jangan berpikir untuk memperkaya diri atau ‘cari pengganti biaya’ yang dikeluarkan saat kampanye sebelum Pilkades,” imbuh Mas Novi, panggilan akrab Bupati Nganjuk. “Sebenarnya saat ini belum semua Kades dapat dilantik. Baru yang terpilih saat periode 1. Karena nantinya akan ada Pilkades periode 2,” sambung Mas Novi.

Pilkades Nganjuk 2019 yang dilaksanakan serentak pada Selasa (12/2) lalu juga diwarnai beberapa fenomena ’tak terduga’. Diantaranya seperti yang dialami oleh H. Samino, Kandidat Calon Kades dari desa Joho, Kecamatan Pace-Nganjuk. Ibarat peribahasa ‘sudah jatuh tertimpa tangga’ atau harus menelan pil pahit dari kekalahan. Betapa tidak, lansia yang sebelumnya menjadi anggota Komisi IV DPRD Nganjuk ini harus melepas jabatannya di DPRD saat akan mencalonkan diri dalam Pilkades. Namun, hasilnya ia tak terpilih. Praktis, hilang musnah semua harapan dan impiannya. Terlanjur lepas jadi wakil rakyat, gagal terpilih jadi Kades.

Kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan yang dimulai pukul 08.00 Wib hingga pukul 12.30 Wib itu dilaksanakan dengan penuh khidmat dan penuh semangat. Meskipun cuaca cukup panas, tapi tak mengurangi semangat para kades yang didampingi istrinya untuk mengikuti acara hingga usai. (gung/red)

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *