Dinas Perikanan Tanah Bumbu Laksanakan Uji Kopetensi Masyarakat Nelayan
Obsesirakyat.com Tanah Bumbu – Dinas Perikanan melaksanakan uji kopetensi masyarakat nelayan. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan SDM masyarakat nelayan Kabupaten Tanah Bumbu. Dinas Perikanan Kabupaten Tanah Bumbu laksanakan kegiatan tersebut bersama masyarakat nelayan, Jumat, (15/11).
Tujuan dari pelaksanaan hal ini adalah untuk untuk menunjang kemampuan masyarakat nelayan untuk mengetahui dan menerapkan secara teknis yang benar tentang bagaimana membawa kapal dan cara penangkapan ikan di laut. Dan juga membekali para nelayan untuk keselamatan dan kelancaran mereka dalam beraktivitas di laut.
Pagatan. Faurazi Akbar, SP selaku Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Tanah Bumbu ketika dimintai keterangan hal kegiatan hal di atas mengatakan, “Kegiatan uji kopetansi ini di ikuti 90 orang peserta masyarakat nelayan Tanah Bumbu yang digunakan sebagai pelaksana uji kopetensi dari Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Lambung Mangkurat. Melalui Direktur Lembaga sertifikasi diberikan kewenangan untuk melaksanakan uji kopetensi kepada masyarakat Nelayan.Diruang lingkup uji keahlian, budi daya,pemeliharaan penangkapan ikan, hasil tangkap, konwersi kawasan, perairan dan cara berbisnis,” ungkapnya.
“Yang lebih mendadar lagi yang perlu di perhatikan oleh masyarakat nelayan adalah penanganan hasil tangkap, penangkapan dengan jaring insang dan penangkapan ikan dengan cara pujat. Untuk itu mereka berharap setelah warga msyarakat mengikuti uji kopeten ini mereka bisa melaksanakan pengalaman ilmu yang sudah di dapat ,agar hasilnya lebih baik,” pungkasnya (Ags/red)
[contact-form][contact-field label=”Nama” type=”name” required=”true” /][contact-field label=”Surel” type=”email” required=”true” /][contact-field label=”Situs web” type=”url” /][contact-field label=”Pesan” type=”textarea” /][/contact-form]