Anggota Komisi I DPRD Prov.Kalsel Kunker ke Bawaslu Tanah Bumbu
Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Pelaksanaan tahapan Pilkada mendapat perhatian kunjungan kerja oleh Anggota Komisi I DPRD Propinsi Kalimantan Selatan, Jumat (09/10/2020).
Ternyata pelaksanaan tahapan Pilkada di Tanah Bumbu di tengah pandemi Covid-19 tidak hanya menjadi perhatian Bawaslu tetapi juga Anggota Komisi I DPRD Propinsi Kalimantan Selatan.
Dalam adanya kuker diatas, rombongan diterima langsung Ketua Bawaslu Tanah Bumbu yang bertempat di kantornya.
Dalam kunkernya ke Bawaslu Tanah Bumbu, Anggota Komisi I DPRD Propinsi Kalsel, Ketua Dra. Hj.Rachmah Norlias belum sempat dimintai keterangan terkait kunkernya usai berfoto bersama dengan Ketua Bawaslu Tanah Bumbu karena langsung menuju ke mobil kembali untuk pulang ke Banjarmasin.
Kamiluddin Malewa selaku Ketua Bawaslu Tanah Bumbu ketika dimintai keterangan terkait kunker Anggota Komisi I DPRD Propinsi Kalsel ke Bawaslu Tanah Bumbu mereka mengatakan, “Kunker tersebut diatas menanyakan tentang bagaimana pelaksanaan protokol kesehatan mengenai Pilkada ditenggah pandemi Covid-19. Mereka menjelaskan protokol kesehatan Covid-19 di pelaksanaan tahapan pilkada masih ada pelanggaran tentang protokol kesehatan Covid-19 karena hal diatas belum adanya kesadaran dari mereka untuk mematuhi protokol kesehatan Covid-19,” terangnya
“Karena dampak virus Covid-19 sangat berbahaya dan cepat menular. Mereka berharap kepada ke 3 Paslon Bupati dan Wakil Bupati dengan tim kampanye dan pendukungnya lebih bisa mematuhi protokol kesehatan Covid-19 di saat mengadakan pertemuan,” tandasnya. (Ags/red2)