Motor Selip, 2 Pelajar Tewas Tertabrak Truk
Obsesirakyat.com, Nganjuk – Pelajar SMP yang belum cukup umur dan tidak memiliki SIM mengalami kecelakaan yang berakibat fatal di Jl.Umum Desa Pandantoyo Kecamatan Kertosono, Rabu (30/12/2020) sekitar pukul 15.00 WIB.
Pelajar SMP kerap kali kurang memperhatikan keadaan jalan sehingga dapat meyebabkan kecelakaan dan berakibat fatal. Seperti yang terjadi saat kondisi jalan yang basah dan licin saat turun hujan, bagi pengguna jalan tentu saja harus lebih berhati-hati dalam berkendara.
Sepeda motor Honda Beat dengan nopol AG 6770 XU yang dikendarai Aldifa Riski Alfian(14) yang membonceng temannya yaitu Ahmad Andrea Eka(14) yang keduanya merupakan pelajar SMP yang tinggal di Desa Tembarak Kecamatan Kertosono.
Mereka memacu kendaraannya dengan kecepatan sedang dari arah utara ke selatan dalam kondisi hujan deras. Karena itu, kondisi jalan menjadi licin dan pandangan terganggu. Sesampainya di TKP, tiba-tiba motor selip dan terguling serta terseret di arah kanan/ barat jalan.
Nahas sekali, pada saat itu juga dari arah berlawanan melaju truk bak Hino dengan nopol AG 9788 VG yang disopiri Budi Santoso(47) warga Jl.dr. Sutomo Desa Banaran Kecamatan Kertosono.
“Karena jarak sudah dekat dan kondisi hujan, akhirnya truk tak bisa menghindar. Sehingga menabrak dan melindas sepeda motor beserta 2 pelajar SMP yang menaiki,” ungkap Ipda Sugino Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk melalui Kasubbag Humas Iptu Rony Yunimantara.
“Akibat dari kecelakaan tersebut yakni luka terbuka pada kepala, sehingga 2 ABG pelajar SMP itu pun meninggal dunia di TKP sebelum sempat dibawa ke RSUD,” pungkasnya. (Gung/red2).