Peringati Hari Kesehatan Nasional, Bupati Apresiasi Usaha Para Nakes

Peringati Hari Kesehatan Nasional, Bupati Apresiasi Usaha Para Nakes

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Bupati Tanah Bumbu Dr H M Zairullah Azhar, M. Sc, menghadiri acara peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke-57 di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu, Senin (15/11/2021).

Dalam momen tersebut Bupati menyampaikan bahwa kesehatan merupakan aspek penting yang menjadi salah satu perhatian dalam pembangunan daerah Kabupaten Tanah Bumbu.

Ia menyebutkan bahwa vaksinasi Covid-19 selama pandemi ini adalah salah satu bagian dari sekian banyak strategi yang telah dicanangkan di bidang ini.

“Seperti pengembangan posyandu karena kita ingin agar ibu-ibu hamil yang ada ada di desa dapat terawat dan terlayani sehingga anak-anak inilah yang akan menjadi penggenggam masa depan Tanah Bumbu,” jelas Zairullah.

Untuk itu dalam kesempatan tersebut Bupati menyampaikan ucapan terima kasih serta memberikan apresiasi kepada jajaran Tenaga Kesehatan yang telah berjuang serta bekerja keras sebagai garda terdepan dalam upaya penanganan dalam melawan penyebaran Covid-19.

“Kami ucapkan terima kasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para seluruh jajaran kesehatan di Kabupaten Tanah Bumbu yang telah mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam hal Covid-19, bahkan yang terbaik di Kalimantan Selatan,” kata Zairullah.

Terlebih juga menurut Bupati apa yang telah diraih oleh Kabupaten Tanah Bumbu ini juga tidak lepas dari upaya dan kerjasama yang terus dikoordinaskan segenap unsur Forkopimda seperti Polres, Kodim, Kejaksaan serta unsur terkait lain.

“Selamat Ulang Tahun Hari Kesehatan Nasional Ke-57, semangat dan sukses dan semoga dengan upaya kita semua Tanah Bumbu dapat lebih maju dan berkah untuk menjadi Serambi Madinah,” harapnya.

Turut berhadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Kesehatan Tanbu H. Setia Budi, Dandim 1022/Tnb Letkol Cpn Rahmat Trianto, Kapolres Tanbu AKBP Himawan Sutanto Saragih, Forkopimda, Kepala SKPD, Kepala Puskemas serta tamu undangan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. (*/red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *