Forkopimda Tanah Bumbu Pisah Sambut Bersama Danlanal Kotabaru

Forkopimda Tanah Bumbu Pisah Sambut Bersama Danlanal Kotabaru

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Komandan Lanal Kotabaru Tanah Bumbu kini berganti yang sebelumnya dijabat oleh Letkol Laut (P) Sadarianto, S. T., M. Han, digantikan oleh Letkol Laut (P) Edy Setyawan, S. E..

Pergantian Komandan Lanal Kotabaru Tanah Bumbu ini ditandai dengan acara pisah sambut yang digelar bertempat di Pos Lanal Batulicin, Rabu (26/01/2022) malam.

Nampak berhadir dalam kegiatan tersebut para pimpinan Forkopimda seperti Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar yang diwakili Asisten III Andi Aminuddin, Dandim 1022/Tnb, Kapolres, Kajari, Kakanim, Wakil Ketua DPRD, serta sejumlah tamu undangan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.

Dalam acara pisah sambut tersebut, Letkol Laut (P) Sadarianto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu serta unsur Forkopimda yang telah membantunya dalam melaksanakan tugas di Kabupaten Tanah Bumbu selama ini.

Menurutnya pengalaman menjadi Danlanal Kotabaru Tanah Bumbu ini akan menjadi pengalaman berkesan dan berharga yang tidak akan Letkol Sadarianto lupakan.

“Saya mohon maaf apabila saya ada salah atau khilaf, saya beserta keluarga mohon doa dan restunya semoga kami dapat sukses mengemban amanah di tempat tugas yang baru, dan kami juga tidak akan lupa mendoakan selalu orang-orang yang ada di dalam sejarah hidup saya,” ungkap Letkol Laut Sadarianto.

Diwaktu yang sama Letkol Laut (P) Edy Setyawan, S. E. menyampaikan bahwa sebagai Komandan Lanal Kotabaru Tanah Bumbu yang baru ia bertekad dalam memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu.

“Saya berharap bisa memberikan manfaat, bisa mewarnai, bisa berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah setempat serta rekan-rekan dari TNI-Polri dan tentunya melanjutkan program-program yang telah dilakukan Letkol Sadar,” ucapnya.

Untuk itu dirinya juga memohon bantuan, dukungan, serta doa restu dari para pimpinan Forkopimda sehingga nantinya dapat menjalankan tugas jabatan dengan baik.

Sementara itu Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah melalui Asisten Adminitrasi Umum Andi Aminuddin menyampaikan bahwa atas nama pribadi, pemerintah dan masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu, mengucapkan terima kasih kepada Letkol Laut (P) Sadarianto yang telah memberikan kinerja luar biasa di Bumi Bersujud.

Hal tersebut tidak terlepas dari komitmen Letkol Laut (P) Sadarianto dalam menjalin silaturahim baik dengan jajaran Forkopimda, masyarakat dan seluruh elemen yang ada dengan tetap mengedepankan tugas dan peran fungsi TNI.

“Kami mengucapkan terima kasih semoga apa yang Letkol Laut (P) Sadarianto torehkan mendapatkan ridho dari Allah SWT. dan menjadi amal kebaikan Bapak dan sekeluarga,” pungkasnya.

Demikian kepada Letkol Laut (P) Edy Setyawan, S. E. sebagai pejabat baru Danlanal Kotabaru, ia mengucapkan selamat datang dan berharap Lanal Kotabaru dapat semakin baik di masa yang akan datang.

Adapun dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan cindera mata oleh Forkopimda kepada Danlanal yang lama yang kemudian diakhiri dengan ramah tamah. (Fer/red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top