Peduli Kemanusiaan, Polres Tanah Bumbu Kirim Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur

Peduli Kemanusiaan, Polres Tanah Bumbu Kirim Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Sebagai bentuk kepedulian terhadap kemanusiaan, Polres Tanah Bumbu mengirimkan bantuan sosial kepada warga terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa Barat.

Pengiriman bantuan ditandai dengan pelepasan yang dipimpin Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo S.I.K. didampingi Ketua Bhayangkari Tanah Bumbu Ny. Nuri Tri Hambodo S.E M.Si, di Lapangan Apel Polres Tanah Bumbu, Rabu (23/11/2022).

Turut berhadir dalam kegiatan ini para Kabag, Kasat, dan Kasi Polres Tanah Bumbu serta para Pengurus Cabang Bhayangkari Polres Tanah Bumbu.

Dalam kesempatannya, Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo S.I.K. mengajak jajarannya untuk mengheningkan cipta dan mendoakan para korban terdampak bencana gempa bumi yang terjadi di Bumi Cianjur.

Lebih lanjut, Kapolres Tanah Bumbu mengungkapkan, ketika Cianjur dilanda gempa dengan memakan banyak korban, sepatutnya sebagai sesama warga negara dapat merasakan beban dan kesedihan yang dialami mereka yang mengalami musibah.

Oleh sebab itu, Polres Tanah Bumbu melaksanakan galang dana untuk korban gempa bumi di Kab. Cianjur Prov. Jawa Barat yang terjadi beberapa hari yang lalu.

Kapolres Tanah Bumbu berharap bantuan yang dikumpulkan dapat membantu mereka yang terdampak bencana gempa bumi dalam memenuhi kebutuhan sandang pangan para korban bencana.

Adapun dari penggalangan dana yang dilakukan, telah dikumpulkan donasi uang tunai sebanyak Rp. 20.500.000 yang berasal dari para anggota Polres Tanah Bumbu beserta jajaran Polsek Polres Tanah Bumbu.

Selain itu Polres Tanah Bumbu juga mengirimkan bantuan berupa sembako dan bahan makanan lainnya yang diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan hidup para korban bencana.

“Semoga semua bantuan amal ibadah dari rekan-rekan dan seluruh anggota Polres Tanah Bumbu beserta Polsek jajaran mendapat imbalan dari Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa,” ucap AKBP Tri Hambodo. (Fer/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top