Kapolres Nganjuk Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Reguler Anggota Polri dan PNS Polri

Kapolres Nganjuk Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Reguler Anggota Polri dan PNS Polri

Obsesirakyat.com, Nganjuk – Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., memimpin upacara kenaikan pangkat reguler bagi anggota Polri periode 1 Juli 2024 dan PNS Polri periode 1 Februari 2024, Senin(01/7/2024).

Acara yang berlangsung di lapangan apel polres Nganjuk ini dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Nganjuk, Ny. Anggun Muhammad beserta pengurus, Wakapolres Nganjuk, para PJU Polres Nganjuk, para Kapolsek jajaran, serta anggota yang naik pangkat beserta Bhayangkari.

Anggota Polres Nganjuk yang naik pangkat dari Aipda ke Aiptu 22 personel, Bripka ke Aipda 17 personel, Brigpol ke Bripka 2 personel, Briptu ke Brigpol 4 personel, Bripda ke Briptu 10 personel, serta PNS Polri dari Pengatur I ke Penda 2 personel.

Dalam sambutannya, AKBP Muhammad, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas kenaikan pangkat yang diraih oleh 55 personel Bintara dan 1 PNS Polri. Beliau menegaskan bahwa kenaikan pangkat ini bukanlah rutinitas, melainkan hasil dari kerja keras dan penilaian kinerja yang panjang.

“Kenaikan pangkat merupakan apresiasi yang diberikan oleh pimpinan kepada anggota yang telah menunjukkan dedikasi dan kinerja yang luar biasa,” ujar AKBP Muhammad.

Lebih lanjut, AKBP Muhammad juga menekankan pentingnya menjaga dan meningkatkan kinerja serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kita wajib bersyukur dengan meningkatkan standar kinerja dan terus memberikan kontribusi positif dalam perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.

Kapolres berharap agar seluruh anggota Polres Nganjuk dapat terus memegang teguh integritas dan melakukan trobosan kreatif guna meningkatkan citra positif di masyarakat.

“Semoga kita selalu dalam perlindungan Allah SWT, serta diberikan kesehatan dan keselamatan dalam mengabdi kepada masyarakat, bangsa, dan negara melalui institusi Polri yang kita cintai,” tutup AKBP Muhammad. (Gung/red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top