Pagelaran Seni UMKM Tanah Bumbu, Upaya Pemkab Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Pagelaran Seni UMKM Tanah Bumbu, Upaya Pemkab Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUMP2) Tanah Bumbu, menggelar Pegelaran Seni UMKM. Kegiatan berlangsung di Halaman Pasar Niaga bersujud (Taman Education), Sabtu (12/10/2024) malam.

Tujuan Pagelaran Seni Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) ini untuk meramaikan aktivitas maupun pergerakan jual beli masyarakat pada produk dagangan, di lingkungan Taman Education Park Batulicin sehingga terjadi peningkatan ekonomi. Pagelaran Seni UMKM rencananya akan di gelar hingga Desember 2024.

Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar melalui Kepala DKUMP2 Tanah Bumbu, Hamaluddin Tahir, berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mengangkat perekonomian masyarakat.

Menjadi fokus saat ini bagi Pemkab Tanah Bumbu adalah peningkatan ekonomi.
Bupati menilai agar masyarakat Tanah Bumbu memiliki ekonomi yang memadai, salah satunya melalui UMKM dan agroindustri.

“Pemerintah Daerah merangkul para pengusaha UMKM, kami tentunya berharap dengan terselenggaranya event ini bisa menarik minat masyarakat untuk datang menonton dan membeli dagangan di sekitar, sehingga terjadi peningkatan ekonomi,” ungkap Kepala DKUMP2 Tanah Bumbu, Hamaluddin Tahir.

Adapun Hamaluddin juga berpesan kepada para pelaku UMKM agar bersaing secara sehat, membuat nyaman pembeli dan menjaga tempat usahanya dengan baik.

Pemda melalui DKUMP2 telah bekerjasama dengan generasi milenial yang memiliki talenta/skill yaitu para pelaku seni musik di daerah untuk menghibur pengunjung di Pagelaran Seni UMKM. (Fer/red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top