Kunjungi Istana Anak Yatim, Gus Muhaimin Berikan Motivasi Kepada Para Santri

Kunjungi Istana Anak Yatim, Gus Muhaimin Berikan Motivasi Kepada Para Santri

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar menginjakkan kaki di Bumi Bersujud. Kedatangan pria yang akrab disapa Gus Muhaimin itu dalam rangka menghadiri sejumlah agenda di Kabupaten Tanah Bumbu.

Kedatangan Ketua Umum PKB itu didampingi kolega diantaranya Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Abdul Halim Iskandar, Waketum DPP PKB sekaligus Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid, Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid, Wabendum DPP PKB Bambang Susanto dan Anggota DPR RI FPKB Heru Widodo.

Setiba di Bandara Bersujud Batulicin pada Rabu (15/03/2023) pagi, Gus Muhaimin beserta rombongan berkesempatan untuk mengunjungi ribuan santri anak yatim di Istana Anak Yatim binaan Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar.

Fitrianti, salah seorang santri di Istana Anak Yatim, membacakan surat khusus untuk menyambut kedatangan Gus Muhaimin serta para tokoh penting nasional di Kabupaten Tanah Bumbu.

Dikatakan, bahwa kedatangan Gus Muhaimin membawa kebahagian, mengingat peristiwa ini jadi momen berharga mengingat sepak terjang yang telah dilalui Wakil Ketua DPR RI itu.

“Harapan kami semoga ayahanda Gus Muhaimin dapat berkenan lebih sering berkirim surat dengan kami disini atau apa saja yang memungkinkan agar kami dapat mendengar motivasi dan nasehat ayah agar memotivasi kami menjadi pribadi yang lebih sukses,” ucapnya.

Sementara itu dalam sambutanya, Gus Muhaimin menyampaikan bahwa saat ini dirinya tengah berjuang untuk bangsa Indonesia agar terwujud masa depan Indonesia yang lebih adil, makmur dan sejahtera.

Terkhusus kepada Umat Islam di Indonesia, Gus Muhaimin berharap para santri di Indonesia termasuk yang berada di Istana Anak Yatim, agar kelak menjadi pribadi yang unggul, tangguh, serta kompeten sehingga siap bersaing di tengah tantangan global.

“Perhatian negara kepada pendidikan, kepada pesantren, kepada anak yatim, kepada rakyat yang masih menderita itulah target dan tujuan saya agar Indonesia benar-benar jadi negara yang mewujudkan rasa adil, tenteram, rasa makmur, dan sejahtera untuk semuanya, terutama bagi mereka yang belum beruntung” sebut Gus Muhaimin.

Untuk itu dalam momen tersebut, dirinya juga berpesan kepada santri di Istana Anak Yatim untuk tetap semangat dan memiliki niat serta tekad yang kuat menjadi orang yang berguna untuk masyarakat dan bangsa.

“Jadi anak-anakku harus punya niat ‘saya bertekad dan berniat harus menjadi orang yang bermanfaat untuk masyarakat dan bangsa’, kalau niatnya itu Insya Allah jalan kita akan dilancarkan oleh Allah SWT. Niat bermanfaat dan niat berguna untuk orang lain,” pesannya.

Usai memberikan motivasi, Gus Muhaimin juga menyerahkan santunan kepada santri Istana Anak Yatim. Ia mendoakan para santri untuk terus giat menimba ilmu demi kemajuan dan masa depan bangsa dan agama. (Fer/red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top