Bawaslu Laksanakan Peningkatan Kapasitas SDM
Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Dalam rangka peningkatan penguatan kapasitas SDM(Solidaritas Integritas Mentalitas dan Profesionalitas) PANWASCAM (Pawaslu Kecamatan) se-Kabupaten Tanah Bumbu yang dilaksanakan oleh Bawaslu Tanah Bumbu di Hotel Ebony, Rabu (28/10/2020)
Pada acara diatas dihadiri oleh Dandim 1022 Letko lCPN Rahmad Trianto..Si.M.Tr. (Han), Kapolres Tanah Bumbu AKBP. Himawan Sutanto Sarageh.SH.S.I.K. S.T, Ketua Bawaslu H. Kamaluddin Malewa dan Panwascam se-Kabupaten Tanah Bumbu.
“Pertama mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kepada Dandim 1022 dan Kapolres Tanah Bumbu yang telah dengan sepenuhnya memberikan dukungan moral dan jaminan keamanan kepada mereka didalam melaksanaan tugas pengawasan pelaksanaan Pemilukada 2020 di Tanah Bumbu,” terang Dandim.
“Mereka merasa bersemangat kembali dalam melaksanakan fungsi dan tugasnya dalam pengawasan Pilkada mendatang. Untuk lebih percaya diri dan bisa bekerja secara profesional,” lanjutnya.
Dandim 1022 Letkol CPN Rahmad Trianto.M.Si. M.Tr.(Han) memberikan bekal wawasan kebangsaan kepada Panwascam. Agar mereka lebih terbuka wawasannya dan memiliki rasa cinta kepada bangsa dan negara, rasa kesatuan persatuan dan membela negaranya.
Diwaktu dan tempat yang sama, Kapolres Tanah Bumbu AKBP. Himawan Sutanto Sarageh SH. S.I.K. S.T. juga memberikan dukungan moral kepada mereka yang bertugas melakukan pengawasan pelaksanaan pemilukada 2020 di Tanah Bumbu.
Dalam keterangannya menangapi terkait jaminan keamanan yang diberikan TNI, POLRI, kepada Bawaslu dalam melaksanaan tugas pengawasan Pemilu Kada 2020 di Tanah Bumbu H. Kamaluddin Malewa selaku Ketua Bawaslu Tanah Bumbu mengatakan, “Sedangkan tugas Bawaslu sudah diatur oleh UU dan dominan mengarah ke hukum. Perlu ada keselarasan senergi koordinasi antara petugas pengawas pemilukada dengan Kepolisian,” terangnya.
“Apabila ada pelanggaran, semua sudah diatur dan diproses sesuai aturan uang ada. Polres akan menugaskan anggotanya pengamanan di 651 TPS, jadi jangan khawatir aparat kepolisian menjamin 100 persen pelaksanaan pemilukada di Tanah Bumbu akan berjalan tertib lancar aman dan damai,” lanjutnya.
“Untuk itu H. Kamaluddin Malewa Ketua Bawaslu Tanah Bumbu akan terus melaksanakan koordinasi dengan TNI, POLRI selama pelaksanaa dan paska pemilukada,” tandasnya. (Dandim 1022/Tnb).