Posko Satu Jiwa Salurkan Bantuan Di Kecamatan Simpang Empat
Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa kembali dilakukan Posko Satu Jiwa yang berpusat di RT 07 Jl. Kupang, Desa Sarigadung, Kecamatan Simpang Empat, Jum’at (19/11/2021).
Adapun Sekretariat Posko Satu Jiwa ini sendiri merupakan rumah dari Ketua Posko Satu Jiwa Pelda Indro Turseno yang sudah berjalan selama 2 tahun belakang.
“Setelah selesai giat sholat Jumat relawan dan kami bergegas menyiapkan paket sembako yang sudah siap dikemas untuk disalurkan, kali ini kami bergerak menyasar di lingkungan RT 07, 08, 10 Desa Sarigadung, RT 17 Desa Barokah, yang semuanya di Kecamatan Simpang Empat,” kata Pelda Indro.
Menurutnya sebagai Ketua Posko Satu Jiwa dan juga sebagai Babinsa Kodim 1022/Tnb bahwa bantuan yang di terima merupakan bantuan dari Hamba Allah sesuai dengan ketentuannya.
Dijelaskan bahwa menurut aturan dalam islam yang menerima sedekah atau infaknya yaitu salah satunya kerabat dan warga lingkungan sekitar yang berhak menerima seperti fakir miskin, anak yatim, jompo dan janda tua yang tidak mampu.
“Kami akan menyesuaikan yang mendapatkan manfaat kita diutamakan warga sekitar yg menyumbangkan sebagian rezekinya berupa sembako dan lainnya akan kami salurkan dimana dia tinggal, namun apabila di lingkungan sekitarnya tidak ada warga yg kurang mampu, sesuai ketentuan manfaat dari bantuan tersebut kami akan berikan ke desa lainnya dan RT lainnya yang mana masyarakatnya banyak membutuhkan,” jelas Pelda Indro.
Selain itu apa yang telah dilakukan Posko Satu Jiwa dirasakan sangat membantu terutama warga yang belum sama sekali merasakan bantuan pemerintah seperti warga kurang mampu yang mempunyai KTP luar daerah sehingga tidak bisa di ajukan desa untuk mendapatkan bantuan dari pemerintah.
Untuk itu pihaknya selaku Babinsa selalu bersinergi dengan Pemerintah Daerah agar bisa mencarikan jalan keluarnya agar membantu merubah KTP yang dimiliki ke daerah tempat saat ini tinggal agar mudah di data dan bisa mendapatkan bantuan lainnya dari pemerintah daerah maupun bantuan pemerintah pusat.
“Dengan arahan dari Komandan Kodim 1022/Tnb Letkol Cpn Rahmat Trianto M.Si,. M.Tr(Han) Posko Satu Jiwa harus bisa menjadi manfaat dalam lingkungannya untuk membantu Pemerintah daerah selain membantu menyalurkan bantuan sosial dengan bergotong royong dan kemandiriannya juga harus harus mampu bisa membantu permasalahan kendala warga sekitar dalam kendala dapatkan bantuan dr pemerintah terutama bagi warga yang terdampak Covid-19,” tutupnya. (*/red).