Damkar Tanbu Ikuti Peringatan HUT Ke-103 Pemadam Kebakaran Indonesia

Damkar Tanbu Ikuti Peringatan HUT Ke-103 Pemadam Kebakaran Indonesia

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Turut
Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Tanah Bumbu memperingati Hari Ulang Tahun Ke-103 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Indonesia.

Kegiatan tersebut ditandai pada Selasa (01/03/2022), dengan mengikuti kegiatan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) secara virtual di Ruang Digital Live Room Lt.4 Kantor Bupati Tanbu.

Kegiatan ini dihadiri oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Wisnu Wardana, Kabid Damkar Tanbu, Sekretaris Satpol PP dan Damkar Kab. Tanbu, M Arif Rahman Hakim bersama, Ade Pebriady bersama seluruh anggota.

Melalui kegiatan ini dibacakan sejarah mengenai Hari Pemadam Kebakaran dan dan Keselamatan Indonesia, sebelum kemudian dilangsungkan Upacara Peringatan HUT Ke-103 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Indonesia.

Dalam sambutannya, Menteri Dalam Negeri Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan (Bina Adwil), Safrizal ZA menyampaikan bahwa Peringatan HUT Ke-103 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dilaksanakan secara sederhana

Terlebih meski masih dalam situasi Pandemi Covid-19, diharapkan hal ini tidak mengurangi semangat juang, dedikasi dan pengabdian dalam melindungi masyarakat serta kebulatan tekad untuk terus meningkatkan kemandirian, profesionalisme dalam rangka memberikan pelayanan terbaik seluruh masyarakat.

“Indonesia memberikan apresiasi tertinggi kepada seluruh Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan yang telah menunjukkan dedikasi dan profesionalismenya dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab khususnya dalam partisipasi penanggulanangan Covid-19 di daerah,” ungkapnya.

Sementara itu Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Wisnu Wardana mengungkapkan, ada dua instruksi yang telah ditangkap. Pertama, ada kesempatan terbuka untuk relawan kebakaran yang bisa dinaungi pemerintah. Kedua, pemerintah dengan konsep pembentukan relawan sampai ke pelosok desa yang dinamai “Redkar” dengan aplikasi “Si Padam”.

“Pemkab Tanbu, sangat mendukung penanganan kebakaran maupun non kebakaran di kabupaten, harapannya semua kecamatan memiliki Posko Damkar dengan mengikuti Time Respon 15 menit (jarak penanganan antar wilayah bisa tercapai dalam waktu singkat) sesuai SOP,” katanya.

Sekretaris Satpol PP dan Damkar Kab. Tanbu, M Arif Rahman Hakim mengungkapkan bahwa, yang menjadi tantangan di masa depan bukan hanya terkait penyelamatan kebakaran tetapi juga menyangkut penyelamatan non kebakaran.

“Kita harus bersinergi, tidak hanya lingkup SKPD Tanah Bumbu melainkan juga melibatkan masyarakat dalam pelaksanaan tugas, bahu membahu sangat diperlukan dalam penyelamatan, melalui konsep yang kita buat kedepan akan membentuk adanya relawan di desa-desa,” tuturnya.

Ade Pebriady selaku Kabid Damkar Tanah Bumbu menyampaikan, Tanah Bumbu memiliki 6 posko yang terletak di Kecamatan Simpang Empat, Kecamatan Batulicin, Gunung Tinggi, Kecamatan Kusan Hilir, Sungai Loban dan Kecamatan Satui.

“Di wilayah manajemen kita, Tim Damkar dapat bergerak cepat sehingga tidak ada kasus yang tidak tertangani, semua bergerak sesuai Respon Time yang telah diatur oleh Kemendagri, maksimal 15 menit terpenuhi dengan kesigapan anggota dan armada kita serta atas dukungan pimpinan. Laporan masyarakat ke Posko Dampar terkait kasus non kebakaran seperti penyelamatan Animal Rescue dan lainnya juga Alhamdulillah bisa ditangani dengan baik,” tutupnya.

Adapun upacara Peringatan HUT Ke-103 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Indonesia tersebut mengusung slogan “Pemadam Kebakaran dan Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar) Sinergi Bahu Membahu Mewujudkan Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh”. (Fer/red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *