Posko Satu Jiwa Terus Hadir Bantu Warga di Sekelilingnya
Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Posko Satu Jiwa dengan Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa kembali melakukan giat sosialnya dengan membagikan bantuan berupa paket sembako kepada warga tidak mampu (18/03/2022).
Bantuan ini dibagikan kepada anak yatim dan guru agama ngaji di RT 07, RT 08 Desa Sarigadung, Kecamatan Simpang Empat dengan dibantu relawan Posko Satu Jiwa.
“Giat jumat kali ini tetap berjalan seperti biasa dimana kita secara rutin setiap hari jumat membagikan sembako kepada warga sekitar Posko Satu Jiwa dan Desa lainnya,” ujar Ketua Posko Satu Jiwa, Pelda Indro Turseno yang juga Babinsa Kodim 1022/Tnb.
“Alhamdulillah berkat dukungan Komandan Kodim 1022/Tnb Letkol Cpn Rahmat Trianto, M.Si, M.Tr(Han) giat kita bisa berjalan sampai hari ini aktif lakukan giat sosial dengan Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa,” tambahnya.
Ketua Posko Satu Jiwa Pelda Indro Turseno itu juga mengatakan bahwa Posko Satu Jiwa dibawah Yayasan Satu Jiwa sudah mempunyai izin resmi berbadan hukum dengan Akta Notaris Pang Andreas Pangestu S.H,.M.Kn Tgl 1 Maret 2021 nomor 1, SK MENKUMHAM tgl 4 maret 2021 nomor AHU 0008535.AH.01.12 Tahun 2021.
“Dengan dikomandoi H. Rahmat Trianto Dandim 1022/Tnb sebagai pelindung dan pembina Yayasan Satu jiwa, kami bisa berjalan sejak 2 tahun ini berjalan aktif bersama babinsa diwilayah untuk lakukan gerakan kemanusiaan dari rumah ke rumah dari RT ke RT serta Dari Desa ke desa untuk bisa membantu mempelopori usaha-usaha agar bisa mengatasi kesulitan masyarakat disekelilingnya sesuai dengan 8 wajib TNI,” pungkasnya. (Fer/red).