Meriahkan HUT RI, Ratusan Peternak Ikuti Kontes Kambing Jo Farm di Tanah Bumbu

Meriahkan HUT RI, Ratusan Peternak Ikuti Kontes Kambing Jo Farm di Tanah Bumbu

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Ratusan peserta mengikuti Kontes Kambing Jo Farm yang digelar di Pantai Jo Cemara, Desa Pulau Salak, Kecamatan Kusan Hilir, Tanah Bumbu, pada Minggu (25/08/2024).

Acara ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan (HUT) ke-79 Republik Indonesia.

Acara ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, antara lain Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Putu Wisnu Wardana, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Tanah Bumbu Hairuddin, serta Camat Kusan Hilir Amirullah.

Ketua Panitia, Kusnin, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kontes ini dirancang untuk menghibur masyarakat sekaligus memberikan wawasan dan pengetahuan mengenai ternak kambing.

Kusnin berharap kegiatan ini dapat memotivasi para peternak kambing di Tanah Bumbu untuk mengembangkan bibit unggul yang dapat meningkatkan kualitas ternak mereka.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus didukung, karena melalui kontes ini para peternak dapat menambah pengetahuan tentang bibit kambing yang baik dan dapat dikembangkan di Tanah Bumbu,” ujar Kapolsek Batulicin tersebut.

Putu Wisnu Wardana, mewakili Bupati Tanah Bumbu, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kontes ini. Menurutnya, kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi peternak untuk lebih giat mengembangkan sektor peternakan, tang pada akhirnya dapat meningkatkan nilai jual ternak dan berdampak positif pada perekonomian daerah.

Ketua DKPP Tanah Bumbu Hairuddin, menambahkan bahwa pemerintah daerah telah memberikan bantuan hibah berupa bibit kambing kepada peternak di 12 kecamatan. “Dengan bantuan tersebut, para peternak diharapkan dapat mengembangkan bibit unggul,” katanya.

Kegiatan ini disambut antusias oleh ratusan peserta, tidak hanya dari Tanah Bumbu, tetapi juga dari luar daerah seperti Kotabaru, Banjarbaru, Martapura, hingga Kalimantan Tengah.

Adapun kontes ini mempertandingkan tujuh kategori, termasuk kelas extreme jantan kategori Peranakan Etawa (PE), Boer, dan Jawa Randu, serta kelas seni jantan dan betina kategori PE dan Jawa Randu. Dengan total hadiah yang diperebutkan dalam acara ini mencapai 100 juta rupiah.

Pemenang kelas extreme jantan boer diantaranya Govinda sebagai Juara I dengan pemilik Sampurno No. 8, Slamet sebagai Juara II dengan pemilik Suyono No. 15, Wellung sebagai Juara III dengan pemilik Zcandinavia Farm No. 2, dan Bimo sebagai Juara Harapan I dengan pemilik Kasam No. 19.

Kemudian pemenang kelas extreme jantan PE, Juara I diraih Kusomo dengan pemilik Prasetyo No. 10, Juara II diraih Jombrol dengan pemilik Viandral No. 4, Juara III diraih Jagat Satrio dengan pemilik Jamjuri No. 1, Juara Harapan I diraih Bima Sakti dengan pemilik Erwin Banjarbaru No. 6. (Fer/red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top