Fenomena Angin Puting Beliung Bikin Heboh, BPBD Tanbu Beri Penjelasan

Fenomena Angin Puting Beliung Bikin Heboh, BPBD Tanbu Beri Penjelasan

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Warga Tanah Bumbu dihebohkan dengan video yang memperlihatkan fenomena angin puting beliung yang muncul di laut dekat Pantai Pagatan.

Kejadian yang terjadi di Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu, pada Minggu (28/1/2024) sore sempat viral di berbagai media sosial.

Menanggapi hal tersebut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanah Bumbu memberikan penjelasan.

Kepala BPBD Tanah Bumbu, Sulhadi, melalui Sekretaris BPBD Dwi Kesuma Putra, menyampaikan bahwa fenomena tersebut merupakan waterspout atau pusaran angin yang muncul di laut.

Secara keilmuan, fenomena ini dikaitkan dengan peleh awan cumulonimbus. Ia menjelaskan bahwa jika terjadi di daratan, fenomena serupa dikenal sebagai angin puting beliung. Fenomena ini juga dianggap sebagai penanda awal peralihan musim di wilayah tersebut.

Meskipun waterspout dianggap kurang berbahaya karena durasinya singkat dan jangkauannya tidak terlalu luas, ia memperingatkan potensi bahaya jika disertai hujan lebat dan angin kencang.

Oleh sebab itu warga diminta tetap waspada terhadap kondisi cuaca yang mungkin berubah tiba-tiba. (Fer/red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *