Meski Diguyur Hujan Lebat, Posko Satu Jiwa Tetap Berdedikasi Menyentuh Hati Masyarakat

Meski Diguyur Hujan Lebat, Posko Satu Jiwa Tetap Berdedikasi Menyentuh Hati Masyarakat

Obsesirakyat.com, Tanah Bumbu – Dalam komitmennya yang teguh untuk kesejahteraan masyarakat, Posko Satu Jiwa menandai dedikasi empat tahun mereka dengan kegiatan Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa, Jumat (24/11/2023).

Pelda Indro Turseno, mewakili Kapten Inf. Yacob Pangala, menyampaikan inisiatif proaktif mereka yang dimulai sebelum salat Jumat, dimana relawan Posko Satu Jiwa memulai kegiatan di Desa Manunggal, Kec. Karang Bintang dengan menyasar warga yang sakit menahun.

Langkah pertama mereka adalah ke rumah Amiruddin, seorang penyintas stroke selama dua tahun. Ia kini tinggal sendirian setelah kehilangan istrinya yang sudah meninggal dan dirawat oleh anaknya.

Tidak sampai disitu, mereka terus menyasar menuju RT 06 Dusun Nunggal Bakti, mengunjungi seorang warga lanjut usia lainnya yang juga menderita sakit.

Tak tergoyahkan oleh hujan deras, Posko Satu Jiwa dan tim relawan mereka bergerak dari rumah ke rumah, menghadapi tantangan seperti tergelincir kecil akibat jalan licin.

“Alhamdulillah hanya lecet dan celana robek, meski demikian kita tetap melanjutkan kegiatan ini secara door to door ke Desa Karang Nunggal Kec. Karang Bintang,” terang Pelda Indro dengan penuh semangat.

Semangat mereka tidak surut bahkan dalam hujan lebat. Setelah salat Jumat, mereka melanjutkan kepedulian mereka ke Desa Kupang Berkah Jaya dan RT 13 di Kelurahan Kampung Baru, Kec. Simpang Empat.

Upaya mereka mendapat pengakuan warga lokal, termasuk Murjani selaku Ketua RT 05 di Desa Karang Nunggal.

Rasa haru dan terimakasih disampaikan oleh Murjani kepada Posko Satu Jiwa dan Komandan Kodim 1022/Tanah Bumbu yg selalu memperhatikan warganya dengan gerakan Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa dan juga program Babinsa Masuk Dapur.

Menurutnya, dengan kegiatan ini masyarakat bisa menjaga silaturahmi dgn TNI melalui Babinsa yang setiap hari Jum’at bisa berbagi langsung ke rumah warga.

“Mereka juga langsung bisa melihat kondisi masyarakat yang memang layak kita bantu,” ujar Ketua RT yang aktif membantu posko Satu Jiwa setiap Jumat ini.

Keterlibatan aktif Babinsa dalam kunjungan ini mencerminkan komitmen TNI untuk mengatasi kesulitan masyarakat. Dimana Kegiatan Jumat Posko Satu Jiwa menjadi jembatan antara TNI dan masyarakat, memperkuat hubungan yang lebih dekat.

“Alhamdulillah Jum’at ini kita bisa berbagi di 4 Desa di 2 Kecamatan yaitu Desa Kupang Berkah Jaya dan Kel. Kampung Baru, Kec. Simpang Empat, serta Desa Manunggal dan Desa Kupang Berkah Jaya Kec.Karang Bintang,” tutup Pelda Indro. (Fer/red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *