PWI Kotabaru Gelar UKW Hadirkan Penguji Nasional

PWI Kotabaru Gelar UKW Hadirkan Penguji Nasional

Obsesirakyat.com, Kotabaru – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kotabaru menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan XXI tingkat Kalimantan Selatan di Operation Room Setda Kotabaru dihadiri dan dibuka oleh Bupati Kotabaru diwakili Sekda, H. Said Akhmad, Rabu (27/12/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari yakni Rabu – Kamis (27-28/12) menghadirkan 2 (dua) penguji nasional sekaligus selaku Ketua PWI Kalimantan Selatan, Ir. Zainal Helmie dan Sekretaris, Toto Fachrudin , M.Med.Kom diikuti 9 (sembilan) peserta dari berbagai media.

Hadir pula dalam acara itu, Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Muhlis dan Sekretaris Dinas Kominfo, Gusti Wahid sebagai narasumber.

Ketua PWI Kotabaru, Akhmad Nurahsin Q, dalam sambutannya mengatakan kegiatan kali pertama di wilayahnya itu merupakan bentuk komitmen selaku pimpinan wartawan untuk meningkatkan kwalitas dan mutu jurnalis dengan memberikan ruang uji.

“Kami berkomitmen untuk upaya memberikan peluang bagi temen-temen yang belum melaksanakan UKW,” ujar Ketua PWI Kotabaru.

Orang yang akrab dipanggil Akhmad berharap seluruh peserta dapat memaksimalkan kesempatan yang belum tentu dalam waktu dekat dapat mengikuti kembali sehingga hasilnya mampu menerapkan kewartawanannya sesuai undang-undang dan kode etik yang berlaku.

“Saya harap 9 orang semua bisa memaksimalkan pada acara ini”, lanjutnya.

Ucapan terimakasih pun disampaikan olehnya kepada sejumlah sponsor yang telah ikut serta mensukseskan acara perdana itu, baik dari pemerintah Kotabaru maupun pihak perusahaan dan swasta.

Bupati Kotabaru, H. Sayed Jafar Alaydrus, SH dalam sambutan pembukaan melalui Sekda memaparkan bahwasanya wartawan mempunyai andil besar untuk pembangunan, oleh karena itu menurutnya merupakan momen penting bagi wartawan untuk menunjukan keahlian dan kemampuan dalam jurnalistik yang semakin kompleks dan serba cepat.

“UKW bukan hanya sekedar proses evaluasi, akan tetapi bisa dijadikan sebagai pijakan fundamental dalam membangun jurnalisme yang berintegritas dan bermartabat sehingga merangkul masa depan yang lebih cerah bagi profesi jurnalistik khususnya”, kata Sekda membacakan sambutan Bupati.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan dan kompetensi jurnalis, membentuk wartawan idealis, mampu memberikan berita bermutu dan berkualitas, sehingga fungsi dan peran media pers dapat dirasakan oleh publik,” lanjutnya mengakhiri.

Sementara itu, Helmie selaku ketua PWI Kalimantan Selatan juga memberikan apresiasi kepada ketua beserta jajaran PWI Kotabaru atas terlaksananya UKW XXI di kabupaten terjauh dari ibukota provinsi.

Selain itu, lanjut Helmie, UKW PWI Kalimantan Selatan hingga saat itu tercatat sepanjang sejarah merupakan satu-satunya provinsi di seluruh Indonesia yang dalam pelaksanaannya tanpa memungut biaya kepada peserta alias gratis, termasuk yang ke – 21 di Kabupaten Kotabaru.

Lebih dari itu Helmie menjelaskan, “Pada tahun 2024 mendatang PWI Kalimantan Selatan dalam programnya akan melaksanakan UKW kembali. Diharapkan dari Kotabaru dapat mengikuti uji kompetensi ke jenjang Madya,” terangnya. (*/Red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *