Kapolres Nganjuk Pastikan Logistik Pemilu 2024 Aman Jelang Penghitungan Tingkat PPK

Kapolres Nganjuk Pastikan Logistik Pemilu 2024 Aman Jelang Penghitungan Tingkat PPK

Obsesirakyat.com, Nganjuk – Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., bersama Pejabat Utama (PJU) secara maraton mengecek kesiapan dan keamanan logistik Pemilu 2024 yang saat ini tersimpan di gudang PPK pada 20 Kecamatan.

Seperti yang Kapolres lakukan hari ini, Senin (19/02/2024) di gudang logistik kotak suara PPK di Kecamatan Nganjuk Kota, Kabupaten Nganjuk, Beliau meminta kepada seluruh petugas untuk memperhatikan keamanan kotak suara dari gangguan kerusakan seperti terkena rembesan air dan resiko kebakaran.

“Menjelang penghitungan suara tingkat PPK ini kami berupaya untuk memastikan semua aman, mengingat material logistik Pemilu 2024 yang rawan rusak akibat dua hal tersebut, untuk itu perlu kehati-hatian dalam penyimpanan, jangan sampai terkena air hujan,” ujar AKBP Muhammad.

AKBP Muhammad juga mengimbau kepada seluruh petugas yang sedang beraktivitas di lingkungan gudang penyimpanan kotak suara tersebut untuk tidak menyalakan api maupun merokok demi mencegah terjadinya potensi kebakaran yang dapat mengancam keamanan logistik pemilu tersebut.

“Kita buat papan pengumuman dilarang merokok dan menyalakan api di lingkungan gudang logistik, kita semua harus mematuhinya demi kebaikan bersama” sambung AKBP Muhammad.

Diharapkan dengan langkah-langkah preventif yang diambil tersebut dapat menjamin keamanan dan keutuhan kotak suara Pemilu 2024 hingga saat dikirim ke gudang penyimpanan berikutnya dan tidak terpengaruh oleh faktor eksternal yang dapat merusak integritas proses penghitungan suara. (Gung/red).

Share this Post :

No comments yet.

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *